Sabtu, 05 November 2011

Tinta Murah dengan Kualitas Terjamin , HP Ink Advantage




Di sela-sela ajang Indocomtech 2011, HP memperkenalkan tinta terbarunya, Ink Advantage. Tinta ini dapat menjadi solusi bagi Anda yang ingin mencetak dokumen dalam jumlah yang banyak, tetapi tetap dengan biaya yang terjangkau. Dengan membeli produk Ink Advantage, Anda hanya mengeluarkan biaya sebesar Rp80.000,- untuk mencetak dokumen sebanyak 600 lembar!


Sebenarnya, teknologi Ink Advantage sudah diperkenalkan pada printer Deskjet K209a. Kini tinta tersebut sudah hadir di Deskjet K010a, Deskjet K110a All-in-one, Deskjet K209g All-in-one, dan Photosmart K510 All-in-one.
Bila dibandingkan dengan tinta isi ulang, sebenarnya harga dari Ink Advantage sedikit lebih mahal. Namun, hasil cetak dari tinta isi ulang itu tidaklah konsisten. Hal tersebut terkadang memaksa Anda untuk melakukan pencetakkan kembali. Apabila dihitung-hitung, tentu saja biaya yang dikeluarkan dengan menggunakan tinta isi ulang lebih mahal daripada menggunakan tinta original Ink Advantage.
Seperti yang sudah disebutkan di atas, dengan harga Rp80.000,-, Ink Advantage mampu mencetak dokumen hingga 600 lembar (tinta hitam putih). Jika Anda mencetak dokumen berwarna, tinta ini mampu mendukung hingga 250 lembar.
HP juga menyampaikan hasil studi lembaga riset independen TÜV SÜD yang menemukan bahwa tinta asli HP menghasilkan dua kali lebih banyak halaman cetak daripada tinta isi ulang. Selain itu, 42% dari kartrid isi ulang mengalami kegagalan dalam pengujian.






                       Sumber  http://www.jagatreview.com






Tidak ada komentar:

Posting Komentar