Rabu, 26 Oktober 2011

FIM dan MotoGP Selidiki Lepasnya Helm Marco Simoncelli





Federasi Pebalap Motor Dunia (FIM) dan MotoGP tengah menyelidiki penyebab lepasnya helm Marco Simoncelli saat kecelakaan di Sirkuit Sepang, Malaysia, yang berujung kematian pebalap asal Italia tersebut. Semestinya, helm merek AGV itu sangat canggih dan dirancang khusus untuk melindungi kepala dan tidak mudah terlepas.

Seri MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Ahad silam, memang berakhir tragis menyusul tewasnya pebalap Honda Gressini asal Italia, Marco Simoncelli. Pebalap yang meroket karena aksi beraninya di sirkuit, terjatuh di lap kedua, dan kemudian tertabrak sepeda motor Colin Edwards dan Valentino Rossi.

Penyelidikan pun langsung dilakukan pihak MotoGP. Terlebih kepada kasus terlepasnya helm yang dikenakan Super SIC--julukan Simoncelli. Helm yang terlepas itulah yang diduga kuat menjadi penyebab kematian Super SIC. Tim medis menyatakan, Simoncelli cedera parah di bagian kepala, leher dan dada.

Helm yang digunakan pebalap berusia 24 tahun itu adalah merk AGV-Tech. Helm itu dirancang khusus dan disesuaikan dengan kepala pebalap. Helm menggunakan bahan super light serta konstruksi dari kevlar, material kuat namun ringan. Bagian dalam helm dan tali pengikat juga dirancang khusus hingga tak mudah terlepas.

Akibat tragedi itu, MotoGP Malaysia dibatalkan.(DSY)








Sumber Metrotvnews.com















Tidak ada komentar:

Posting Komentar